Selasa, 25 Januari 2022

Materi PAI XII IPS 2 & IPA 6,5

 Nama Guru        : Yahya , S.Pd.I


Mata Pelajaran  : PAI

Kelas.                   : XII IPA/IPS

Pertemuan ke    : 2

Kode KD              :

                                3.7 Meyakini kebenaran  

                                ketentuan waris 

                                berdasarkan syariat Islam

                             

                               4.7 mempraktekkan           

                               pelaksanaan pembagian 

                               waris dalam Islam


Tujuan Pembelajaran


Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:


• Meyakini kebenaran ketentuan waris

  berdasarkan syariat Islam


* Menjelaskan ketentuan waris dalam Islam


* Menjelaskan dalil 2 ketentuan waris


• Menjelaskan hikmah dan manfaat ketentuan waris dalam Islam


بسم الله الرحمن الرحيم

salamu'alaikum Wr. Wb....

Kembali lagi kita berjumpa dalam

pembelajaran PAI

Sebelum memulai pembelajaran silahkan berdo'a terlebih dahulu dan semoga semuanya sudah melaksanakan sholat dhuha...

Dan kali ini kita masih membahas tentang bab waris dalam Islam. Silahkan dicermati langkah pembelajaran yang akan kita laksanakan...

1. Pelajari Uraian materi PAI hari ini

2. Interaksi lebih lanjut seputar urain materi,

    pertanyaan dan tanya jawab dilakukan

    melalui WA Grup PJJ

4. 10 menit sebelum pembelajaran berakhir akan ada soal latihan sebagai bahan evaluasi yang harus kalian jawab secara langsung melalui WA Grup PJJ

Ketentuan warisan dalam islam

F. Ahli waris

Secara total, ahli waris menerima 25 orang, yang terdiri dari 15 pria dan 10 wanita.

a . laki-laki :

1). Anak laki-laki

2). Cucu laki-laki dari anak laki-laki

3). Ayah

4). Kakek dari pihak ayah

5). Saudara kandung

6). Saudara satu ayah

7). Saudara satu ibu

8) Laki-laki dari saudara kandung

   (keponakan)

9). Anak laki-laki dari saudara laki-laki seayah

10). Suami

11). Paman kandung

12). Paman satu ayah

13). Putra paman kandung

14). Putra paman satu ayah

15). Orang yang memerdekakan dan ashabahnya


·         Jika 15 orang yang di atas masih ada semuanya yang di prioritaskan ada 3 yaitu, ayah, anak laki-laki, suami.

b.  Perempuan :

1) Anak perempuan

2) Cucu perempuan dari anak laki-laki

3) Ibu

4) Nenek dari ibu

5) Nenek (ibunya ayah)

6) neneknya ayah

7) saudari kandung

8) Saudari satu ayah

9) saudari satu ibu

10) istri

11) wanita yang memerdekakan budak.

·    Jika 11 orang yang di atas masih ada semuanya yang di prioritaskan ada 4 yaitu, istri, anak perempuan, cucu perempuan dari anak laki-laki, saudara perempuan sekandung

Jika 25 orang masih ada semua, maka yang diprioritaskan yaitu, ibu, ayah, anak laki-laki, anak perempuan, suami atau istri.


Penghalang Hak Waris

Warisan akan terhalang oleh 4 hal yaitu sebagai berikut:

Penghalang Hak Waris

Warisan akan terhalang oleh 4 hal yaitu sebagai berikut

1. Perbudakan, seorang yang berstatus budak yang tidak mempunyai hak untuk mewarisi dari saudaranya sendiri. (Q.S An Nahl ayat 75). Sedangkan menurut Idris Ramulyo, perbudakan menjadi penghalang mewarisi bukan karena status sosialnya, tetapi karena dipandang sebagai hamba sahaya yang tidak cakap menguasai harta benda.

2. Pembunuhan, pembunuhan terhadap pewaris  oleh ahli waris menyebabkan tidak dapat mewarisi harta yang ditinggal oleh orang yang bunuh, meskipun yang dibunuh tidak meninggalkan ahli waris lain selain yang dibunuh.

3. Berlainan agama, keadaan berlainan agama akan menghalangi mendapatkan harta warisan, dalam hal ini yang dimaksud adalah antara ahli waris dengan muwarris yang berbeda agama.

4. Berlainan negara, dilihat dari segi agama orang yang mewariskan dan orang yang mewarisi, berlainan negara diklasifikasikan menjadi dua yaitu berlainan negara antar orang-orang non muslim dan berlainan negara antar orang Islam.

Tugas silahkan rangkum materi diatas kirim ke wa Abi wslm 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar